Selamat Datang di Blog Mahasiswa UMB,Blog Ini di tujukan untuk Tugas Mandiri,Silahkan di baca...

Minggu, 02 Desember 2012

Surat Elektronik (E-Mail)


Sejarah
Surat elektronik sudah mulai dipakai di tahun 1960-an. Pada saat itu Internet belum terbentuk, yang ada hanyalah kumpulan 'mainframe' yang terbentuk sebagai jaringan. Mulai tahun 1980-an, surat elektronik sudah bisa dinikmati oleh khalayak umum. Sekarang ini banyak perusahaan pos di berbagai negara menurun penghasilannya disebabkan masyarakat sudah tidak memakai jasa pos lagi.

Metode pengiriman
Untuk mengirim surat elektronik kita memerlukan suatu program mail-client. Surat elektronik yang kita kirim akan melalui beberapa poin sebelum sampai di tujuan. Untuk lebih jelasnya lihat diagram dibawah. Contoh yang dipakai adalah layanan SMTP dan POP3.
Saya menulis surel → e-mail client (di komputer saya) → SMTP server penyedia e-mail saya → Internet → POP3 server penyedia e-mail penerima → e-mail client (di komputer si penerima) → surat dibaca si penerima
Terlihat surat elektronik yang terkirim hanya melalui 5 poin (selain komputer pengirim dan penerima). Sebenarnya lebih dari itu sebab setelah surat elektronik meninggalkan POP3 Server maka itu akan melalui banyak server-server lainnya. Tidak tertutup kemungkinan surat elektronik yang kita kirim disadap orang lain. Maka dari itu bila surat elektronik yang kita kirim mengandung isi yang sensitif sebaiknya kita melakukan tindakan pencegahan, dengan mengacak (enkrip) data dalam surat elektronik tersebut (contohnya menggunakan PGPsertifikat digital, dan lain-lain)

Alamat surat elektronik
Alamat surat elektronik mengidentifikasikan lokasi surat elektronik untuk mengirim pesan. Istilah "alamat surat elektronik" juga digunakan untuk registrasi untuk situs. alamat surat elektronik Internet modern biasanya berbentuk nama@contoh.com. Cara membacanya adah "nama at contoh dot com". Bagian sebelum tanda @ adalah bagian alamat lokal, dan setelah tanda @ merupakan alamat domain, seperti yahoo dan hotmail.

Lampiran surat elektronik
Lampiran sural elektronik (bahasa Inggrisemail attachment) adalah berkas komputer yang dikirim bersama-sama dengan surat elektronik. Berbeda dari lampiran surat biasa, lampiran surel dapat berbentuk berkas apa saja, sebagai contoh: gambar (*.jpg), video (*.mpg), dan lagu (*.wav).


Tidak ada komentar:

Posting Komentar